Sejarah Singkat Generasi dan Performa Toyota Innova New
Zulfirman.com – Toyota Innova New Venturer merupakan pabrikan mobil dari Toyota yang tergolong dalam jenis mobil MPV yang terbaik yang dimiliki oleh pabrikan Toyota saat ini, kita tahu bahwa sudah tidak asing lagi ketika kita mendengar dengan mobil Toyota Innova.
Sejarah Singkat Toyota Innova
Dalam sejarahnya pabrikan Toyota ini pertama kali mengeluarkan mobil innova pada tahun 2004 – 2008, perlu kita tahu bahwasannya Toyota Kijang merupakan merupakan cetak biru dari Toyota Innova yang mengalami evolusi dan penyempurnaan – penyempurnaan hingga kini yang terbaru menjadi Toyota Innova New Venturer.
Pada awal mula peluncuran kijang innova pada tahun 2004 mobil innova ini hadir dengan bentuk yang lebih elegan dari pendahulu sebelumnya kijang kopsul. Berbekal mesin VVT-i 2.000 cc 1 TR-FE dengan tenaga 134 dk. Dan untuk mesin dengan jenis diesel dibekali dengan type D4D atau Direct Four Stroke Turbo Commonrail Injection dengan 2.500 cc dan pada jenis ini terdapat 2 varian yakni type E, G, dan V. Sedangkan untuk tansmisi otomatis terdapat pada tipe G dan V.
Dan pada perubahan selanjutnya toyota innova ini mengalami beberapa perubahan yang cukup signifikan perubahan ini ada pada tahun 2008 – 2013, toyota merubah tampilan lampu depan dan belakang dan merubah tampilan bumper depan dengan menambah lekukan, sedangkan pada bagian eksterior dalam toyota memberi tambahan lima garis horizontal yang dilapisi dngan krom. Pada generasi ini beberapa varian Innova juga sudah dilengkapi dengan double DIN, pemberian tambahan 4 speaker, serta AC double power.
Dan perubahan kedua ada pada tahun 2013-2016 dalam perubahan yang kedua ini toyota innova tidak melakukan perubahan yang besar namun terdapat penambahan fitur-fitur yang dirasa belum cukup pada generasi sebelumnya, dalam beberapa review yang ditampilkan oleh SEVA marketplace, seva pusat mobil murah, penambahan terrsebut ada pada airbag yang dilengkapi dengan dual SRS, sabuk pengaman dengan menggunakan pre-tensioner dan force limiter yang menjadikan keselamatan pengendara lebih terjaga. Sedangkan untuk sentuhan desain eksterior toyota memberi tambahan pada bagian depan dan belakang dengan tambahan garis – garis semi kotak. Dan untuk mesin tidak jauh berbeda dengan varian sebelumnya.
Baca Juga: BMW 4 – Series 2021 dengan Desain Kontroversial
Review Toyota Innova Reborn dan New Venturer
Dan yang terbaru adalah Toyota Innova Reborn, dan pada generasi ini toyota benar-benar merubah total konsep mobil innova, dan hampir dipastikan sebagian besar mobil innova ini mengalami perubahan yang cukup drastis. Mulai dari segi tampilan eksterior dan interior serta mesin. Perubahan paling menonjol ada pada bagian eksterior, Toyota Innova New Venturer ini dilengkapi dengan lampu LED proyektor dengan desain smoke, dan pada gril dengan cat hitam dan krom gelap, serta lapisan kabutnya juga disertai dengan krom juga. Dan untuk bagian depannya juga mengalami perubahan besar dengan bentuk agak moncong ke depan yang berbeda dengan sebelumnya yang agak pendek.
Untuk bagian mesin, Toyota Innova New Venturer ini dibekali dengan dengan mesin 1 TR-FE Dual VVT-I 2,0 liter, dengan daya maksimum mencapai 139 PS serta torsi maksimum mencapai 18.7 kGm dengan berbekal mesin tersebut dipastikan pengendara tidak akan kehilangan kecepatannya. Toyota Innova New Venturer terdapat beberapa jenis varian dan warna yang bisa menjadi pilihan.
dapatkan mobil Toyota Innova New Venturer dengan harga menarik di di SEVA Pusat Mobil Murah. Karena SEVA adalah sebuah platform produk marketplace dari PT Astra Digital Internasional yang menyediakan pelayanan jual dan beli mobil baru atau bekas. Selain itu juga menyediakan booking services, pembelian spare part kendaraan, asuransi, jasa keuangan serta properti.