5 Tips Membuat Konten Video Konser Terbaik dengan Smartphone
Jasa Konsultan Digital Marketing – Pergelaran konser musisi papan atas semakin hari semakin sering digelar di berbagai daerah. Hal ini tentu saha membuat masyarakat antusias untuk menonton konser idola mereka masing masing secara langsung. Mengingat konser bisa menjadi momen yang tidak terlupakan, maka ada baiknya jika mengabadikan momen konser sang idola secara maksimal.
Konten video konser terbaik telah dihasilkan akan menjadi kenangan dari konser terbaik yang dipersembahkan sang idola. Banyak para penggemar yang kerap membagikan momen konser sang idola di sosial medianya, selain menjadi kenangan di hari nanti,membagikan video konser juga memberikan kepuasan tersendiri sebagai penggemar sang idola.
Nah melalui artikel kali ini, kita akan membahas setidaknya ada 5 tips membuat video konser agar tampil maksimal menggunakan smartphone. Ingin tau bagaimana tipsnya? Ikuti terus artikel ini sampai selesai.
5 Tips Membuat Konten Video Konser Terbaik dengan Smartphone
Terkadang beberapa hal yang terdengar sepele justru menjadi penyebab dari hasil rekaman video menjadi kurang baik, maka setidaknya kamu tau bagaimana cara merekam konser agar bisa menjadi video yang menarik dan terlihat berkualitas. Untuk itu, berikut beberapa tips yang bisa dilakukan.
Hindari Penggunaan Flash untuk Pencahayaan Terbaik
Tips pertama untuk membuat konten video konser terbaik adalah menghindari penggunaan flash untuk mendapatkan pencahayaan yang optimal. Meskipun suasana konser cenderung gelap, menggunakan flash pada smartphone tidak akan menghasilkan konten video konser yang cerah dan berkualitas. Sebaliknya, penggunaan flash akan menyebabkan pencahayaan yang kurang memadai dan dapat merusak kualitas tampilan.
Selain mempengaruhi pencahayaan, penggunaan flash juga dapat menghasilkan perbedaan yang mencolok antara tampilan artis di panggung dan latar belakang panggung. Selain itu, efek panggung seperti asap, kembang api, dan cahaya lainnya mungkin tidak akan terlihat dengan jelas dalam video. Jadi, penting untuk menghindari penggunaan flash agar mendapatkan hasil pencahayaan terbaik dalam konten video konser.
Manfaatkan Mode Perekaman dan Fitur Kamera Terbaik
Untuk menghasilkan konten video konser terbaik, ada baiknya memanfaatkan mode perekaman dan fitur kamera terbaik yang disediakan oleh smartphone. Beberapa merek smartphone dirancang untuk mengoptimalkan pencahayaan dalam kondisi cahaya rendah, seperti saat konser berlangsung di malam hari.
Selain itu, perhatikan juga fitur-fitur lain yang ditawarkan oleh smartphone, seperti kemampuan optical zoom. Dengan fitur ini, pengguna dapat memperbesar tampilan artis di panggung meskipun berada di posisi tribun yang jauh.
Perhatikan Angle untuk Kualitas Terbaik
Tips selanjutnya adalah memperhatikan sudut atau angle perekaman untuk mendapatkan konten video konser terbaik. Saat konser berlangsung, ada banyak pergerakan dan kegiatan di panggung serta di antara penonton. Sebagai pengguna smartphone, carilah angle yang dapat memperlihatkan suasana konser dan penampilan artis dengan jelas.
Baca juga 6 Aplikasi Meeting Online Yang Berguna Untuk Bisnis Anda
Manfaatkan Mode Perekaman yang Tersedia
Tips berikutnya adalah memanfaatkan mode perekaman yang tersedia pada smartphone. Saat ini, banyak smartphone dilengkapi dengan fitur-fitur canggih dalam mode perekaman. Penting untuk memahami dan menguasai penggunaan mode-mode ini untuk mendapatkan hasil yang optimal.
Maksimalkan Color Grading untuk Efek Visual yang Lebih Menarik
Tips terakhir adalah memaksimalkan proses color grading atau pengaturan warna pada konten video konser. Proses editing ini akan memberikan sentuhan akhir yang memperkaya tampilan visual konten video konser. Dengan melakukan color grading, pengguna dapat menyesuaikan kontras, saturasi, ketajaman, dan pencahayaan secara manual melalui aplikasi editing video.
Saat ini, banyak aplikasi editing video yang tersedia, baik yang disediakan secara bawaan oleh smartphone maupun yang dapat diunduh secara terpisah. Contohnya, iMovie, Filmora, dan inShot adalah beberapa aplikasi edit video terbaik yang dapat digunakan. Dengan menggunakan fitur color grading, pengguna dapat menciptakan tampilan video konser yang sesuai dengan tema konser yang sedang berlangsung.
Nah itulah beberapa tips yang bisa kamu terapkan untuk mendapatkan hasil kualitas video terbaik. Semoga bermanfaat.