Cara Mengembalikan Akun TikTok yang Nomornya Tidak Aktif

Konsultan Seo Indonesia – Tiktok merupakan salah satu sosial media yang populer di Indonesia. Meskipun sosial media yang satu ini terbilang baru dibandingkan yang lainnya, namun kemunculannya mampu memikat banyak perhatian pengguna internet yang terutama kaum milenial.

Maka tidak heran jika Tiktok dijadikan sarana bisnis oleh banyak pengusaha yang menargetkan kaum millennial sebagai target customer mereka. apalagi saat ini Tiktok telah memiliki fitur bisnis yang dinamakan Tiktok Shop, dimana Tiktok shop mendukung proses jual beli tanpa harus keluar aplikasi.

Tidak hanya itu, Tiktok juga menyediakan fitur yang dimana penggunanya dapat dengan mudah melakukan promosi dan menjangkau lebih banyak audiens dengan konten promosi mereka. fitur tersebut lebih dikenal dengan Ads Tiktok atau Iklan Tiktok. Dengan fitur ini membuat pengguna Tiktok Bisnis lebih mudah dalam memperluas jangkau konten promosi mereka.

Mengingat Tiktok sebagai sosial media yang dapat dijadikan lahan bisnis, maka sudah sepantasnya sebagai pengguna untuk selalu menjaga keamanan dari setiap akun Tiktok masing masing. Pihak Tiktok pun menerapkan sistem verifikasi nomor ponsel untuk memudahkan pengguna dalam menjaga dan mengamankan akun dari peretasan atau pembobolan akun. Namun bagaimana jadinya jika nomor ponsel yang digunakan untuk mendaftar dan mengamankan akun sudah tidak aktif lagi.? Atau mungkin nomor yang digunakan hilang.? Apakah akun dapat diakses kembali.? Tentu saja hal ini sudah dipertimbangkan oleh pihak Tiktok sehingga mereka menyediakan opsi pemulihan ketika nomor ponsel sudah tidak dapat digunakan lagi. Maka dari itu, bagi anda yang mungkin mengalami masalah nomor ponsel hilang tidak perlu khawatir, sebab anda tetap dapat mengakses kembali akun Tiktok anda tersebut. lantas bagaimana cara memulihkan akun Tiktok yang dimana nomornya telah hilang.? Simak cara dan langkahnya sebagai berikut.

Baca juga Cara Mengatasi Pesan Suara Yang Tidak Bisa Dibuka Di WhatsApp

Cara Mengembalikan Akun TikTok yang Nomornya Sudah Tidak Aktif

Untuk mengembalikan akun Tiktok yang nomornya telah hilang anda dapat melakukan verifikasi dengan menggunakan email. Maka dari itu, pastikan bahwa anda telah menyediakan email untuk verifikasi.

Langkah pertama silahkan buka profil TikTok

Ketuk Menu (ikon hamburger)

Pilih menu Manage Account

Ketuk Email

Masukkan email yang ingin ditautkan

Klik Send code

Buka email yang dikirim oleh TikTok

Salin kode ke kolom verifikasi di aplikasi TikTok

Setelah berhasil maka anda perlu untuk melakukan tahap reset password. Untuk cara reset password sebagai berikut.

Buka halaman Manage Account untuk melakukan reset password

Selanjutnya ketuk Password

Pilih Use email

Masukkan email yang baru ditambahkan

Tekan Send code

Lakukan verifikasi seperti sebelumnya

Ganti password sesuai langkah-langkah yang muncul

Namun apabila sebelumnya anda pernah menautkan sebuah email ke sistem keamanan Tiktok anda, maka anda bisa langsung melakukan proses reset password. Anda juga dapat melakukan pergantian email atau nomor tiktok namun tetap anda perlu melakukan verifikasi dengan email yang pertama yang digunakan atau ditautkan ke akun.

Perlu diingat, ketika anda melakukan verifikasi menggunakan email, pastikan anda melakukan proses pergantian nomor yang terkait pada akun anda, sebab jika nanti nomor yang telah tidak aktif tersebut diproduksi kembali maka pengguna nomor tersebut mungkin akan mendapatkan data dari Tiktok anda dan parahnya lagi pemegang nomor tersebut bisa saja mengambil alih dari akun anda. 

Nah itulah cara mengembalikan akun Tiktok yang nomornya sudah tidak aktif lagi. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat..!