Teknologi AI yang Mampu Menciptakan Gambar Menakjubkan
Jasa Konsultan Digital Marketing – Mendesain dan membuat gambar saat ini sudah bukanlah hal yang sulit lagi. Dengan menggunakan bantuan teknologi AI, anda bisa dengan mudah menciptakan hasil gambar yang menakjubkan yang meskipun pada dasarnya anda tidak memiliki keahlian dalam hal desain. lantas, AI apa saja yang dapat digunakan untuk membuat gambar? Temukan jawaban lengkapnya sebagai berikut.
Teknologi AI yang Mampu Menciptakan Gambar Menakjubkan
Dengan semakin berkembangnya teknologi, AI hadir dengan beragam fungsi untuk memepermudahkan keperluan dalam digital marketing. Nah berikut beberapa daftar AI yang bisa digunakan untuk menciptakan gambar yang menakjubkan.
Canva
Bukan hanya sebagai platform desain yang populer, Canva sekarang telah diperbarui dengan fitur baru yang menarik, yaitu AI Art Generator. Dengan menggunakan fitur ini, para pengguna setia Canva dapat dengan mudah menciptakan objek gambar yang menakjubkan hanya melalui perintah teks.
Siapa sangka, sekarang Canva tidak hanya menjadi alat yang membantu dalam tugas kuliah atau pekerjaan sehari-hari, tetapi juga menjadi alat kreatif yang mengubah teks menjadi karya seni visual.
Dall-E 2
Perusahaan pengembang teknologi AI terkemuka, OpenAI, telah menghadirkan Dall-E 2 sebagai aplikasi AI Art Generator terdepan. Dall-E 2 merupakan versi terbaru dari pendahulunya, Dall-E, dan membawa kemampuan yang lebih canggih. Dengan menggunakan Dall-E 2, pengguna dapat menghasilkan gambar-gambar menakjubkan hanya dengan memberikan perintah teks.
Keunggulan Dall-E 2 terletak pada fitur pengeditan gambar yang mudah digunakan, tanpa memerlukan keahlian desain yang tinggi. Untuk memanjakan penggunanya, Dall-E 2 juga menawarkan akses gratis ke layanan premium untuk pembuatan 50 gambar pertama setiap bulan pertama penggunaan. Namun, kualitas gambar yang dihasilkan akan lebih baik jika perintah teks yang diberikan lebih rinci.
Hotpot AI
Hotpot AI adalah salah satu aplikasi AI Art Generator yang menawarkan kemampuan menciptakan berbagai gaya objek gambar hanya melalui perintah teks. Pengguna hanya perlu mengutarakan beberapa ide gambar melalui teks, dan Hotpot AI akan segera menghasilkan objek gambar sesuai dengan preferensi pengguna. Dengan Hotpot AI, pengguna dapat menjelajahi dunia seni visual dengan lebih mudah dan kreatif.
Baca juga Bikin Video Tiktok Profesional dengan 5 Aplikasi Edit Video Android Terbaik
Midjourney
Midjourney adalah pilihan lain untuk aplikasi AI Art Generator. Pengguna dapat dengan mudah menciptakan objek gambar hanya dengan menggunakan perintah teks melalui Midjourney. Kelebihan Midjourney terletak pada integrasinya yang langsung dengan layanan Discord. Pengguna hanya perlu mengakses Midjourney melalui Discord untuk dapat menciptakan gambar dengan bebas dan tanpa hambatan.
Nightcafe
Tidak hanya menciptakan objek gambar biasa, Nightcafe adalah salah satu aplikasi AI Art Generator yang mampu menghasilkan gambar-gambar estetik dengan berbagai genre lukisan yang menarik. Seperti aplikasi AI Art Generator pada umumnya, Nightcafe menggunakan kecerdasan buatan dan perintah teks untuk membuat karya seni visual yang mengesankan. Dengan Nightcafe, pengguna dapat mengeksplorasi dan menghasilkan gambar-gambar estetik yang memikat.
Picsart
Jangan berpikir bahwa penggunaan layanan AI Art Generator hanya terbatas pada komputer. Dengan Picsart AI Editor, pengguna dapat dengan mudah membuat tampilan feed Instagram atau media sosial lainnya menjadi lebih menarik langsung melalui smartphone mereka. Picsart telah mengintegrasikan layanan aplikasinya dengan teknologi kecerdasan buatan, menjadikannya lebih canggih dan inovatif. Sekarang, para pengguna smartphone dapat menciptakan karya seni visual yang mengagumkan hanya dengan beberapa sentuhan jari.
Nah itulah beberapa daftar AI yang dapat diandalkan untuk membuat gambar yang berkualitas. Perlu diingat, setiap AI memiliki kelebihan dan keunggulannya masing masing, maka bijaklah dalam memilihnya.